SANGATTA, BERITAKUTIM.COM – Kasmidi Bulang Resmi Nahkodai Partai Golkar Kutim, Terpilih Secara Aklamasi. Kasmidi Bulang, akhirnya resmi terpilih memimpin DPD II Partai Golkar Kutai Timur melalui musyawarah daerah (musda) V, yang berlangsung di Hotel Royal Victoria Sangatta, Pada Rabu (5/5/21).
Terpilihnya Kasmidi Bulang di proses musda, awalnya melalui persaingan dengan calon ketua lainnya, yakni anggota legislatif Golkar DPRD Kutim, Maswar.
Musda Yang berjalan dengan peserta terbatas, mengingat masih dalam masa pandemi Covid 19, Yang hanya di ikuti pemilik suara yang sah.
Musda yang dilaksanakan usai salat tarawih malam itu, memutuskan untuk memilih secara aklamasi Kasmidi Bulang untuk menjadi ketua DPD II Partai Golkar Kutim periode 2021-2025.
Dari pantauan BeritaKutim.com, saat Musda Hingga waktu pemilihan, sempat membuat tiga pemilik hak suara melakukan walkout. Namun sebagian besar pemilik hak suara dan kader partai memilih untuk tetap bertahan dan melakukan aklamasi, menjadikan Kasmidi Bulang sebagai ketua partai.
Kemudian, ditetapkan terdapat lima formatur DPD II Partai Golkar Kutim pada hasil Musda V tersebut. Antara lain Kasmidi Bulang sebagai ketua formatur, bersama H Hendra, Firman, Adi Sutianto, dan Budiman Hading.
Setelah aklamasi, penyerahan bendera pataka dan penerimaan dilakukan oleh Sekjen DPD I Partai Golkar Kaltim kepada Kasmidi dan jajaran formatur.
Panitia menjelaskan, kewajiban formatur adalah mengakomodir seluruh kader, sesuai dengan syarat AD/ART, dengan kesempatan bersidang 14 hari atau lebih.
Sementara, Kasmidi Bulang mengucapkan rasa syukur dan terima kasih terhadap para panitia SC dan OC yang telah bekerja keras dengan baik menggelar musda tersebut.
“Juga, saya berterima kasih kepada para jajaran DPD I Provinsi yang telah hadir dan ikut menyukseskan Musda ini dengan baik,” ucap Kasmidi usai Musda.
Sekjen DPD I Partai Golkar Kutim Muhammad Husni Fahruddin mengungkapkan, kesuksesan Musda Golkar Kutim adalah berkat kerja keras panitia OC dan SC, Serta Marsidik dan kader partai lain yang mampu membuat jalannya Musda tetap kondusif dan berhasil. Tuturnya.
“Kami sangat mengapresiasi panitia. Dan kami berharap kepemimpinan Golkar oleh Kasmidi Bulang bisa membawa partai menjadi lebih baik dan solid,” tutur Ayub.(VNT)