Sangatta – Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Pemkab Kutim) melalui Dinas Komunikasi, Informasi, Persandian dan Statistik (Diskominfo Perstik) menggelar pelatihan Comprehensive Knowledge Archive Network (CKAN) Operator Input Portal Satu Data Kutim 2022 selama dua hari.
Kegiatan tersebut digelar di Hotel Royal Victoria, Jalan AW Syahrani, Sangatta mulai dari Rabu (30/11/2022) sampai Kamis (1/12/2022). Dimana kegiatan itu juga dibuka oleh Bupati Kutim, Ardiansyah Sulaiman.
“Harapan saya, peserta yang mewakili dari masing-masing OPD agar benar-benar memperhatikan apa yang disampaikan narasumber,” ungkapnya saat memberikan sambutan.
Kata dia, portal satu data di Kutim sudah tersedia, hanya saja isi portal tersebut belum lengkap. Diceritakannya juga pengalamannya saat menjadi narasumber di suatu acara, ia membutuhkan data Kutim, namun belum tersedia di portal tersebut.
“Adahal yang penting, saat saya ingin menyiakan data atau materi yang akan dibawa untuk presentasi di acara COP27, saya buka beberapa terkait Kutim tidak tersedia,” jelasnya.
Sehubungan dengan permasalahan tersebut, Ia menilai bahwa hal tersebut lantaran operator satu data belum menginput atau mengisi portal dengan lengkap. Oleh karena itu, ia berharap bahwa dengan adanya pelatihan ini, agar menjadi perhatian.
Selain itu juga, menurutnya, beberapa kali laporan dari Ombudsman bahwa masyarakat meminta data Kutim namun tidak tersedia.
“Nah ini jadi perhatian, ditambah hal yang penting ini merupakan leading sektornya Diskominfo,” tuturnya.
Sebelumnya dilaporkan oleh Sekretaris Diskominfo Perstik Kutim, Rony Bonar H Siburian hasil yang diharapkan dari kegiatan tersebut ialah menyamakan konsep pemahaman dan persepsi adanya portal satu data Kutim, meningkatkan kapastas SDM operator, tersedia data realtime sehingga dapat diupdate di portal satu data Kutim.
“Harapannya seluruh OPD di Kabupaten Kutai Timur (Kutim) dapat menyamakan persepsi satu data Kutim,” pungkasnya. (Bk*2)