Dishub Kutim Gencarkan Inspeksi Keselamatan Kendaraan Umum Jelang Lebaran

oleh -644 views
9e7edaf1 cd0c 490b b7ef 4cdbada80e67 2

Sangatta – Menjelang libur Lebaran Idul Fitri 1445 H, Dinas Perhubungan (Dishub) Kutai Timur (Kutim) meningkatkan pengawasan keselamatan transportasi melalui kegiatan Ramp Check atau inspeksi keselamatan kendaraan umum. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan libur Lebaran berlangsung aman dan lancar bagi para pemudik.

Dengan diperkirakannya peningkatan volume arus mudik Lebaran dari H-3 sampai H-1 di Kutai Timur, Dishub Kutim proaktif dalam mengantisipasi potensi risiko yang dapat mengganggu keselamatan perjalanan. Inspeksi keselamatan dimulai pada hari Rabu, 3 April 2024, di terminal tipe B Sangatta, sebagai bagian dari upaya pengamanan arus mudik.

Baca Juga :  Bupati Kutai Timur Pimpin Peringatan Hari Santri Nasional

Kepala Bidang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) Dishub Kutim, Abdul Muis menyampaikan kegiatan yang dilakukan dinasnya saat ini. Sesuai dengan Surat Edaran Direktur Jendral Perhubungan nomor AJ.201/1/8/DJPD/2024 tanggal 6 Februari 2024 perihal pelaksanaan inspeksi keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan (ramp check) di masa libur Idul fitri tahun 2024.

“Kegiatan ini kami lakukan sesuai surat edaran dari pusat. Sebagai upaya identifikasi dini potensi penyebab kecelakaan pada kendaraan umum,” ucap Abdul Muis, usai melakukan Ramp Check di terminal tipe B Sangatta, Rabu (3/4/2024).

Baca Juga :  Sayid Anjas: Target PAD Pemkab Kutim Masih Belum Maksimal

Ramp check yang dilakukan Dishub Kutim ini bertujuan memastikan seluruh bus rute Sangatta-Samarinda dan Sangatta-Bontang dinyatakan laik atau layak jalan.

Abdul Muis juga menyampaikan bukan hanya kondisi kendaraan yang harus diperhatian. Namun, kondisi driver atau supir juga harus diperhatikan.

“Kami juga menyampaikan kepada para supir agar selalu dalam kondisi fit, sehat, dan tidak ugal-ugal. Karena keselamatan masyarakat itu juga bergantung supirnya,” tegasnya.

Baca Juga :  Hardiknas, Ketua DPRD Kutim: Pembangunan Infrastruktur Pendidikan di Wilayah Pelosok Menjadi Fokus Utama

Disamping itu, Kepala Bidang pengembangan dan keselamatan Dishub Kutim, Murni Irawati berharap dengan dilakukannya ramp check ini. Seluruh masyarakat dapat melaksanakan mudik lebaran dengan aman dan selamat.

“Tadi kami sudah lakukan pengecekkan kendaraan, laik atau tidak dalam berkendara. Kemudian supirnya juga sudah kami beri masukan agar tetap dalam keselamatan,” pungkasnya.

Dengan upaya ini, Dishub Kutim berharap dapat meningkatkan kesadaran dan kepatuhan terhadap standar keselamatan, demi terciptanya perjalanan mudik Lebaran yang lancar dan aman bagi seluruh masyarakat. (bk)