SANGATTA – Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kutai Timur, Kasmidi Bulang dan Kinsu (KB-Kinsu), akan mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kutim pada Rabu, 28 Agustus 2024.
Sebelum pendaftaran, mereka menggelar deklarasi pemenangan yang berlangsung meriah di halaman kediaman pribadi Kasmidi Bulang di Jalan Poros Sangatta-Bontang Kilometer 01, Desa Sangatta Selatan.
Deklarasi tersebut dihadiri oleh seluruh unsur pimpinan dari sembilan partai politik (parpol) pengusung, organisasi masyarakat, pemuda, serta tokoh-tokoh publik. Suasana semakin meriah dengan kehadiran ratusan massa pendukung yang memberikan dukungan kepada pasangan Kasmidi dan Kinsu.
Ketua Panitia Deklarasi Akbar, Jepi Darsono, melaporkan bahwa hingga saat ini, terdapat 321 relawan dari berbagai organisasi masyarakat, paguyuban, dan komunitas sosial yang mendukung pasangan Kasmidi Bulang dan Lulu Kinsu.
“Alhamdulillah dalam perjalanan tim pemenangan, dukungan dari 9 parpol pengusung juga luar biasa. InsyaAllah dalam deklarasi ini setiap parpol juga akan memberikan orasi politiknya,” ujar Jepi.
Deklarasi pemenangan dibuka dengan pembacaan naskah deklarasi oleh Ketua Tim Pemenangan KB-Kinsu, Sayid Anjas, yang diikuti oleh seluruh pimpinan parpol, organisasi masyarakat, dan paguyuban di atas panggung. Penandatanganan naskah dukungan oleh pimpinan parpol kemudian dilakukan sebagai simbol dukungan resmi.
Ketua Partai Nasdem Kutim, Arfan, membuka orasi pemenangan dengan menyebutkan dukungan terhadap pasangan KB-Kinsu berdasarkan rekam jejak dan kualitas pribadi kedua calon.
“Jelas alasan kami mendukung, track record (rekam jejak) dan pengalaman Pak Kasmidi Bulang selama ini. Orangnya loyal dan tidak diragukan lagi niat pengabdiannya,” tegas Arfan.
Orasi kedua disampaikan Ketua Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kutim Uce Prasetyo. Ia menegaskan Kasmidi Bulang merupakan sosok yang berani mengambil risiko dalam kebijakan mewujudkan kesejahteraan rakyat. Hal ini banyak dibuktikan dengan berbagai langkah strategis selama Kasmidi menjabat di pemerintahan.
“Kami yakin Kasmidi Bulang juga mampu meningkatkan ekonomi daerah dengan program kerakyatan tanpa bergantung pada pendapatan di sektor pertambangan. Karena tidak semua masyarakat dapat menikmati tambang, harus ada Langkah berani dalam mewujudkan program ekonomi bagi rakyat,” tegas Uce.
Pasangan bakal calon Kasmidi Bulang-Kinsu mendapatkan dukungan dari 9 parpol pengusung. Selain Golkar, parpol tersebut di antaranya Partai Nasdem, PPP, PKB, PDI-P, PAN, Partai Gelora, Partai Buruh dan Partai Kebangkitan Nusantara.